TNI AL, Bandung,– Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (KH/W) Dr. Renny Setiowati, S.T., M.Sc., M.Tr.Hanla., hadir mewakili Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Supardi, S.E., M.B.A., CHRMP., dalam rangka Pembukaan Pelaksanaan Lattek Senjata Elektronika bagi Taruna AAL Tingkat IV Korps Elektronika Angkatan Ke-69, bertempat di PT. LEN Industri (Persero), Jalan Soekarno Hatta No. 442 Bandung, Rabu (22/11/2023).
Gubernur AAL dalam sambutannya yang dibacakan Danlanal Bandung menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Direktur PT. LEN atas kesempatan yang diberikan kepada Taruna AAL untuk berlatih dengan menggunakan Fasilitas PT. LEN diharapkan dapat menambah kemampuan Profesi Taruna AAL.
Maksud dan tujuan latek ini untuk memberikan bekal kepada para Taruna tentang materi Korp sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya dalam penugasan dimasa yang akan datang khususnya dalam mengaplikasikan teori mata kuliah prodi elektronika yang diterapkan pada industri pertahanan dan penggunaan serta integrasinya pada konsep sistem manajemen peperangan yang ada di KRI maupun pada sistim Komando Pengendalian.
(Pen Lanal Bandung)